Iklan

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1169732637112482

NamaLabel

Iklan

Halaman

Jalur Arjosari-Nawangan Pacitan Lumpuh Total, Polisi Gerak Cepat Atasi Dampak Longsor

Minggu, 15 Desember 2024, Desember 15, 2024 WIB Last Updated 2024-12-16T01:33:57Z


 PACITAN,– Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan, Minggu (15/12/2024), memicu tanah longsor di empat titik yang menyebabkan akses jalan utama dan alternatif Arjosari-Nawangan tertutup total. Polisi bersama pemerintah setempat langsung bergerak cepat untuk mengatasi dampak bencana ini.

Kapolsek Nawangan, Ipda Yuyun Krisdiantoro, melaporkan bahwa longsor terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, setelah hujan dengan intensitas tinggi melanda sejak pukul 14.00 WIB. 

"Kami langsung mendatangi lokasi dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan lebih lanjut. Saat ini, jalur masih tertutup dan belum bisa dilalui," ujarnya. 

Sebelumnya hujan deras yang mengguyur wilayah Nawangan menyebabkan material tanah dan batu longsor, menutup jalan provinsi di Dusun Krajan, Desa Mujing; Dusun Sidoharjo, Desa Nawangan; serta Dusun Klepu dan Dusun Semen, Desa Gondang. Tidak hanya menutup jalur utama, longsor ini juga memutuskan akses jalan alternatif.

"Material longsor cukup besar, sehingga kendaraan tidak bisa melintas. Kami mengimbau masyarakat untuk menghindari jalur ini hingga kondisi aman," tambah Ipda Yuyun. 

Polisi bersama tim dari pemerintah desa dan kecamatan langsung mengambil langkah cepat untuk menangani situasi. 

"Kami berkomitmen untuk terus memantau situasi dan bekerja sama dengan dinas terkait guna membuka akses jalan secepatnya," jelas Ipda Yuyun.

Hingga berita ini diturunkan, cuaca di Nawangan masih diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Kondisi ini mempersulit upaya pembersihan jalan dari material longsor. Polisi meminta masyarakat untuk bersabar dan menghindari perjalanan melalui jalur Arjosari-Nawangan sementara waktu.

Meski longsor menutup akses jalan, tidak ada laporan korban jiwa maupun kerugian materiil dalam peristiwa ini. "Syukurlah, sejauh ini nihil korban. Namun, kami tetap mengingatkan masyarakat untuk waspada," kata Ipda Yuyun. (*)

Komentar

Tampilkan

Terkini